Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila Pengadilan Agama Luwuk Kelas I B
Kamis, 01 Juni 2023. Pengadilan Agama Luwuk Kelas I B turut serta menyemarakkan peringatan hari lahir Pancasila tahun 2023 di halaman Pengadilan Agama Luwuk pukul 08.00 WITA. Penetapan hari lahir Pancasila mengacu pada sidang Badan Penyelidik Usaha-Usaha Persiapan Kemerdekaan Indonesia atau yang dikenal dengan BPUPKI pada 29 Mei-1 Juni 1945.
Upacara diikuti oleh segenap pejabat, aparatur sipil negara, dan PPNPN Pengadilan Agama Luwuk. Dengan Pembina upacara Ketua Pengadilan Agama Luwuk, Ibu Nurmaidah S.H.I, M.H. Dalam amanatnya mengajak peserta upacara untuk memaknai peringatan hari lahir upacara dengan memahami keberagaman Negara Republik Indonesia sebagai berkah serta mengamalkan nilai-nilai Pancasila dari setiap butir sila pada Pancasila.
Setelah upacara, segenap keluarga besar Pengadilan Agama Luwuk kelas I B melakukan foto bersama.